Peduli Sesama, ACT Bogor Buat Warteg Gratis

oleh -179 views

LEAD.co.id | Dampak penyebaran wabah Virus Corona atau Covid-19 bukan hanya pada sektor kesehatan saja tetapi juga di sektor sosial dan ekonomi. Satu satunya, Warung Nasi (Warnas) atau Warung Tegal (Warteg) di Simpang Pintu kereta api Kelurahan Kebon Pedes, Tanah Sereal yg mengalami penurunan drastis setelah adanya wabah Covid-19 ini.

Melihat hal tersebut, Aksi Cepat Tanggap (ACT) Bogor menggelar Layanan Warteg Gratis yang menyediakan makanan siap saji sebanyak 100 porsi per warnas/warteg. Hal ini kemukakan oleh Tim Program ACT Bogor, Khisnul saat membagikan makanan siap saji di Warnas Simpang Pintu, Minggu (05/04/2020).

Baca :  Pelatihan Konvensi Hak Anak, Kota Bogor Menuju Kota Layak Anak

“Alhamdulillah sampai hari ini sudah ada 7 tempat yang sudah berjalan baik warteg atau warnas,” kata Khisnul.

Khisnul menjelaskan ada aktivasi untuk 11 warteg atau warnas dari total 20 yang ditargetkan untuk diadakan kerjasama program Layanan Warteg Gratis.

“Target kami adalah 20 lebih warteg atau warnas yang akan dijadikan kerjasama untuk program ini,” ucapnya.

Adapun target sasarannya yaitu masyarakat prasejahtera, para pekerja harian seperti: supir angkutan umum, ojek daring pedagang keliling, tukang parkir, pemulung, dan lain-lain.

Sementara itu pemilik Warnas Simpang Pintu, Heri mengaku sangat bahagia dan bersyukur bisa saling membantu satu sama lainnya.

Baca :  PHRI Keluhkan Dampak Pasca Penutupan Jembatan Otista Bogor

“Terima kasih kepada ACT dan para donatur yang sudah sangat peduli dengan kami,” Ucap Heri.

Adapun nama warteg dan warnas yang sudah bekerjasama dengan ACT Bogor yaitu:

1. Warteg Ibu Nini Kelurahan Baranangsiang Kecamatan Bogor Timur
2. Warnas Simpang Pintu Kelurahan Kebon Pedes Kecamatan Tanah Sareal
3. Warnas Ceremai Kelurahan Tegal Gundil Kecamatan Bogor Utara
4. Warnas Ibu Sarah Kelurahan Pasir Jaya Kecamatan Bogor Barat
5. Warnas 99 Ibu Eli Kelurahan Tegal Lega Kecamatan Bogor Utara
6. Warnas Bahari Ibu Ika Kelurahan Tegal Gundil Kecamatan Bogor Utara
7. Warnas Baku Cowet Kelurahan Tanah Baru Kecamatan Bogor Utara
8. Warnas Pak Dedi Kelurahan Kayu Manis Kecamatan Tanah Sareal
9. Warteg Rahayu Pak Asep Kelurahan Tajur Kecamatan Bogor Selatan
10. Warnas Ibu Beni Kelurahan Tegal Gundil Kecamatan Bogor Utara
11. Warteg Mekarsari Desa Gandoang Kecamatan Cileungsi

Baca :  Demo di DPRD, MPD Tolak Aksi People Power

Sementara itu 9 tempat yang berada di Kabupaten Bogor sedang dilakukan assessment yang dibantu juga oleh komunitas speed ojek daring Bogor.

Reporter : ikhsan
Editor : Aru Prayogi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.